Memang tidak enak sekali kalau harus bertarak dari makanan karena suatu penyakit seperti maag ataupun tukak lambung.
Tetapi selain dengan obat, sebaiknya Anda hindari makanan-makanan di bawah ini supaya penyakit maag Anda tidak semakin parah.
1. Makanan yang banyak mengandung gas
- Makanan yang banyak mengandung lemak
- Sayuran tertentu seperti kol (brokoli), kubis dan sawi
- Buah-buahan tertentu seperti nangka dan kedondong, ataupun buah yang dikeringkan
- Minuman yang mengandung soda
2. Makanan yang secara langsung merusak dinding lambung
- Makanan yang mengandung cuka
- Makanan yang terlalu pedas
- Merica dan bumbu lain yang merangsang
3. Makanan yang sulit dicerna yang dapat memperlambat pengosongan lambung
- Kue tart
- Keju
4. Makanan yang merangsang pengeluaran asam lambung
- Kopi
- Minuman beralkohol
- Anggur putih
- Sari buah sitrus, atu sari buah yang lain yang tinggi kadar keasamannya
5. Hindari makanan yang dapat melemahkan klep kerongkongan bawah
- Alkohol
- Cokelat
- Makanan tinggi lemak
- Gorengan
6. Beberapa sumber karbohidrat yang perlu dihindari
- beras ketan
- mie
- bihun
- jagung
- ubi singkong
- talas
- dodol
13955 Total Views 1 Views Today
Medical Doctor, WordPress Fan & Radio Broadcasting. Founder KLIKHOST.COM
wah banyak juga pantangannya 😀