Main Game di Smartphone, Cek 5 Spesifikasi Ini

Kecanduan melakukan sesuatu terkadang bisa berbahaya. Jika tidak disikapi dengan bijak, kecanduan bisa menyebabkan pengaruh negatif bagi kehidupan. Bermain game adalah salah satunya.

Bermain game idealnya dilakukan pada perangkat yang memang mendukung. Perangkat keluaran SEGA, PlayStasion atau Nintendo adalah beberapa jenis alat yang bisa mendukung permainan menjadi lebih seru. Namun, seiring teknologi yang berkembang, penggunaan perangkat ini sudah mulai ditinggalkan.

Kecanduan para pemain game kini sudah tidak terpaku pada penggunaan perangkat permainan tertentu. Kini, semua orang bisa memainkan beberapa permainan hanya dari sebuah layar laptop, komputer bahkan smartphone.

Beberapa permainan pun telah diciptakan dalam bentuk aplikasi smartphone, sehingga memudahkan para penggunanya untuk merasakan suatu permainan tanpa perlu repot memiliki perangkat mahal. Aplikasi permainan tersebut biasanya diberikan secara gratis kepada pengguna smartphone. Namun, adapula aplikasi yang membutuhkan biaya untuk bisa mengaksesnya.

Para pengguna smartphone hanya perlu menyiapkan pulsa atau paket data internet dengan jaringan yang berkualitas. Hal ini diperlukan untuk mengunduh aplikasi, sekaligus memainkan beberapa permainan yang hanya bisa diakses secara online.

Penggunaan operator telekomunikasi yang mendukung jaringan internet anti lelet juga diperlukan dalam hal ini. Dengan demikian, aplikasi permainan bisa diunduh lebih cepat, dan permainan secara online bisa berlangsung lebih seru.

IM3 dari Indosat adalah salah satu operator telekomunikasi yang bisa mendukung hal tersebut. Jaringannya yang kuat dan anti lelet, membantu setiap pemain game untuk menikmati permainan di mana saja dan kapan saja.

Pulsa Im3 dan paket internetnya juga dijual bebas. Kamu bahkan bisa membelinya secara online pada gerai-gerai digital seperti di https://www.traveloka.com/connectivity/pulsa/im3.  Bahkan, hanya dengan mengunduh aplikasi terbaru Traveloka, kamu juga bisa melakukan transaksi dengan mudah di sana.

Kehadiran paket data internet dan jaringan berkualitas tersebut memang sangat diperlukan. Namun, tidak ada artinya jika perangkat smartphone yang kamu gunakan, tidak mendukung secara maksimal.

Ya, keberadaan smartphone dengan spesifikasi perangkat yang alakadarnya akan berpengaruh pada suatu aplikasi permainan. Jika perangkat tersebut memiliki spesifikasi yang kurang mumpuni, maka permainan tidak bisa dijalankan secara maksimal.

Itulah mengapa, sebelum kamu memutuskan untuk mengunduh beberapa aplikasi permainan ke dalam smartphone andalan kamu, kamu harus memastikan bahwa smartphone tersebut memiliki spesifikasi yang mendukung. Apa saja detail spesifikasi yang sebaiknya tersedia?

  1. Resolusi layar 
    Jika ingin mendapatkan kualitas permainan yang terbaik, maka kamu perlu menggunakan ponsel pintar dengan resolusi layar yang tinggi. Dengan resolusi yang tinggi, maka prosesor dan chip grafis akan mengolah gambar menjadi lebih baik.

    Tidak masalah jika kamu memilih gawai murah yang banyak beredar di pasaran. Namun, pastikan kamu telah memilih gawai dengan resolusi minimal 720p (1280 x 720 pixel). Meskipun tidak full HD, resolusi ini masih bisa mengolah gambar dengan baik tanpa membuat sakit mata.

  2. RAM 
    Jangan ambil risiko dengan penggunaan RAM berkapasitas kecil jika ingin memainkan game di smartphone. Pastikan kamu menggunakan setidaknya RAM 2GB untuk menghindari hang atau force closed secara mendadak saat sedang bermain.

    Meskipun aplikasi game tidak memakan RAM besar, namun beberapa aplikasi yang turut berjalan saat kamu memainkan game bisa menyita penggunaan RAM. Untuk menghindarinya, keluarlah dari berbagai aplikasi yang menyedot RAM besar seperti Facebook, Instagram dan sebagainya.

  3. Baterai 
    Baterai adalah salah satu faktor pendukung yang perlu kamu perhatikan saat ingin menjalankan game di ponsel pintar. Baterai dengan kapasitas besar tentu bisa membuat permainan berlangsung lebih lama.
    Penting halnya untuk kamu menggunakan baterai dengan kapasitas di atas 2.500 mAH. Baterai dengan kapasitas ini atau hingga 3.000 mAH bisa bertahan selama empat sampai enam jam untuk menjalankan suatu permainan.
  4. Tampilan  
    UI (User Interface) suatu game juga berpengaruh pada seru atau tidaknya suatu permainan di smartphone. Tampilan UI yang sederhana tentu tidak banyak menyita RAM ketimbang UI dengan tampilan yang ramai. Dengan begitu, ponsel akan tetap siaga saat permainan berlangsung, tanpa harus hang mendadak.
  5. Memori internal eksternal 
    Aplikasi game yang kamu unduh tidaklah ringan. Umumnya aplikasi tersebut akan memakan setidaknya 100MB – 1GB memori di ponselmu. Kapasitas memori/storage internal atau eksternal sangat penting untuk kamu perhatikan.
    Semakin besar memori internal dan eksternal yang kamu miliki di smartphone tersebut, maka akan semakin banyak permainan yang bisa kamu unduh.
676 Total Views 3 Views Today

Tinggalkan komentar

%d blogger menyukai ini: